Museum Kampar : Kendil Kemilau Emas

Meseum Kampar : Kendil Kemilau Emas ( Sumber foto : Piaman Explore)
Meseum Kampar : Kendil Kemilau Emas ( Sumber foto : Piaman Explore)

kamparku.com, – Salah satu museum yang sangat direkomendasikan bagi Anda yang tengah mencari tempat untuk berlibur ialah Museum Kendil Kemilau Emas. Museum Kendil Kemilau Emas  terletak di Kabupaten Kampar, Provinsi Riau. Bagi Anda yang kebetulan berada tidak jauh dari provinsi tersebut, maka sangat cocok untuk singgah sebentar. Berikut ini adalah informasi lengkap mengenai museum yang perlu untuk Anda ketahui.

Museum kendil Kemilau Emas diresmikan pada tahun 1988 tepatnya pada tanggal 22 Mei . Di dalam Museum tersebut banyak sekali menyimpan sejarah serta peninggalan barang-barang yang merupakan saksi bisu mengenai perjalanan Provinsi Riau dan Nusantara. Museum tersebut adalah sebuah bangunan rumah yang mana di sini memiliki bentuk rumah adat. Museum ini dibangun oleh seorang yang bernama almarhum Haji Hamid.

Almarhum Haji Hamid mulai mendirikan museum tersebut yaitu pada tahun sekitar 1900 an. Beliau itu sendiri ialah seorang sesepuh yang asli berasal dari Riau. Mengenai Mengapa museum itu sendiri didirikan awal kalinya, hingga saat ini masih belum diketahui dengan pasti alasan tersebut.

Bacaan Lainnya

Namun terlepas dari itu semua, museum ini memang menyimpan berbagai macam barang-barang bersejarah dan sangat antik. Koleksi barang-barang dengan nilai sejarah yang begitu tinggi tersebut tentu akan membuat Anda sebagai pengunjung akan merasa berdecak kagum. Beberapa dari barang yang bisa Anda temukan di sana telah memiliki usia puluhan bahkan ratusan tahun.

Salah satu contoh koleksi yang ada didalamnya  diantaranya yaitu seperti alat pertukangan, berbagai macam tembikar, alat tangkap ikan, alat pertanian, perhiasan, pelaminan, alat kesenian, serta alat perdagangan dan masih banyak lagi peralatan-peralatan lainnya yang bisa dilihat dalam museum ini.

Pos terkait